Libur akhir tahun sudah mulai nih, saatnya kamu merencanakan staycation nyaman di rumah aja. Lho kok di rumah aja, emang bisa nyaman ya? Bisa dong!!! Mungkin kamu mengira kalau staycation di rumah aja itu nggak nyaman dan boring. Padahal sebenarnya staycation di rumah aja itu juga menyenangkan lho, asalkan kamu tahu tipsnya. Hehe.

Di tengah pandemi COVID-19 ini memang staycation nyaman di rumah menjadi alternatif paling baik. Nah, agar staycation kamu tetap nyaman meski di rumah aja, simak tips dari Minaj berikut ini ya.

Nonton Film Sambil Rebahan di Sofa

Staycation di rumah bisa kamu lakukan dengan menonton film. Yup, kamu bisa menonton film bersama keluarga atau sendirian dengan rebahan di sofa dari Ajeg. Oh ya, kamu siapkan juga beberapa makanan ringan dan minuman, untuk menemanimu nonton film. Dijamin deh, kamu bakalan nyaman banget buat staycation meski di rumah aja.

staycation nyaman di rumah dengan sofa ajeg

Jauhkan Pekerjaanmu

Yang bikin tidak nyaman saat liburan atau staycation di rumah ialah adanya pekerjaan. Nah, ketika kamu sudah merencanakan staycation, maka hindarkan dan jauhkan dirimu dari beragam pekerjaan. Dengan menjauhkan dirimu dari pekerjaan saat ingin staycation nyaman di rumah, stresmu pun akan berkurang. Dilansir dari Washington Post, Sandra Galea mengatakan bahwa kunci liburan ialah melenyapkan penyebab stres. Nah, pekerjaan yang menumpuk di weekend bisa menjadi penyebab stres dan membuat staycation-mu tidak nyaman.

Mendekorasi Rumah

Melakukan dekorasi rumah menjadi hal menyenangkan yang bisa kamu lakukan. Yup, staycation di rumah nggak selalu kamu full rebahan kok. Supaya staycation-mu lebih berkualitas, kamu bisa lho mulai melakukan dekorasi untuk rumahmu. Misalnya saja kamu mendekorasi rumah dengan mengganti beberapa furniture di rumahmu dengan furniture yang baru. Nah, untuk mendapatkan furniture baru, kamu bisa membelinya di Ajeg.

staycation nyaman di rumah dekorasi ruang tamu

Siapkan Lagu Agar Staycation Makin Nyaman

Untuk membuat staycation di rumah, kamu bisa menyiapkan beberapa lagu yang memiliki nuansa liburan. Kalau kamu suka K-Pop, Minaj punya saran lagu yang cocok untukmu nih. Lagu Bol4 yang berjudul Travel cocok bengat buat menemani weekend kamu. Atau lagu Bigbang yang judulnya We Like 2 Party, itu juga akan membuat liburanmu di rumah lebih terasa.

Berkebun di Rumah

Buat kamu yang suka tanaman, kayaknya berkebun menjadi hal yang menyenangkan untukmu. Kamu bisa merawat berbagai tanaman di kebun kecil rumahmu. Atau kamu juga bisa merawat tanaman hias untuk ruang tamumu. Jika sudah merawatnya, kamu bisa menempatkan tanaman hias itu di sudut ruangan. Kamu pun akan nyaman kalau staycation di rumah karena keberadaan tanaman di ruanganmu bikin segar dan sejuk.

merawat tanaman hias jogja

Itulah tadi beberapa tips staycation di rumah. Kamu bisa menerapkan tips yang sudah diberikan oleh Minaj. Nah, buat kamu yang ingin beli furniture, maka bisa langsung berkunjung ke laman website Ajeg atau ke showroom Ajeg. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, PESAN SEKARANG JUGA!!!

 

Jangan lupa baca artikel lainnya tentang furniture dan dekorasi rumah di Ajeg. Selain mendapatkan tips dan trik melalui artikel, Anda juga bisa langsung membeli furniture dan pernak-pernik dekorasi rumah secara online. Ayo, langsung cek ke laman Ajeg!

 

Penulis: Desy R.