Desain Kamar Tidur Sederhana – Memiliki kamar yang mampu memberikan suasana nyaman adalah impian setiap orang. Bayangkan, kamar di rumahmu nyaman, pastinya bangun tidur tubuhmu akan kembali fresh. Tidak hanya itu saja, mood kamu pun akan bagus sehingga bisa menjalani aktivitas dengan lancar. Sebenarnya, memiliki kamar minimalis yang nyaman juga akan membantu kamu untuk mendapatkan tidur maksimal yang dibutuhkan oleh tubuhmu. Jadi, mulai sekarang sebaiknya kamu mempertimbangkan penataan ruangan, terutama kamar, agar mendapatkan suasana tidur yang nyaman.

Akan tetapi, desain kamar tidur sederhana saat ini tidak hanya memiliki fungsi sebagai tempat untuk tidur saja. Saat ini banyak orang yang juga memanfaatkan kamarnya sebagai tempat untuk bersantai atau bahkan bekerja. Orang yang memiliki ruangan terbatas, biasanya memanfaatkan satu ruangan untuk banyak fungsi. Seperti kamar yang terkadang juga difungsikan sebagai ruang kerja dan bersantai. Sering kan kita menemui televisi di kamar? Lalu, meja kerja di kamar? Nah, itu lah mengapa terkadang kamar memiliki peran ganda.

Photo by Sidekix Media on Unsplash

Inspirasi kamar tidur di rumah dengan berbagai macam gaya sebenarnya sudah ada banyak. Akan tetapi, belum banyak yang memberikan tips bagaimana membuat desain kamar tidur sederhana di rumah menjadi lebih nyaman untuk istirahat. Untuk itu, kami di sini akan memberikan informasi dan tipsnya untuk kamu. Langsung simak tipsnya berikut ini.

Tips Lengkap Membuat Desain Kamar Lebih Nyaman

Ada sepuluh tips lengkap yang akan kami bagikan untuk kamu mengenai penataan desain kamar yang nyaman. Tips dari kami ini mudah dan praktis untuk kamu terapkan. Langsung simak tipsnya berikut ini.

Menyesuaikan Pencahayaan Kamar

Setiap desain kamar tidur sederhana pasti memiliki pengaturan pencahayaan. Untuk mengatur pencahayaan kamar minimalis ini sebenarnya tidak ada perbedaan yang signifikan dengan ruang lainnya. Yang perlu kamu lakukan adalah memilih pencahayaan yang lebih lembut dan hangat untuk kamar. Untuk pencahayaannya sendiri, kamu juga bisa menghindari memasang lampu di atas kepala. Sebab, memasang lampu di atas kepala akan membuat tidurmu tidak nyaman. Ada baiknya kamu memanfaatkan standing lamp atau lampu tidur. Dengan begitu, kamu bisa memiliki kendali penuh atas tingkat kecerahan pencahayaan di ruangan.

Photo by Sidekix Media on Unsplash

Tidak lupa, kamu juga bisa kok memasang lampu LED di kamar. Jadikan lampu LED tersebut sebagai pencahayaan ketika kamu ingin melakukan aktivitas lainnya, seperti bekerja di kamar. Sementara saat kamu tidur, lebih baik memanfaatkan lampu tidur. Jangan lupa, kamu juga harus memanfaatkan jendela kamar. Jika tidak ingin pencahayaan terlalu terang di siang hari, kamu bisa memanfaatkan gorden atau tirai. Pencahayaan alami ini juga akan membuat suasana ruangan di rumahmu lebih segar, karena sirkulasi udaranya lancar.

Memasang Karpet Khusus Kamar

Sebenarnya tidak masalah desain kamar tidur sederhana di rumahmu tanpa karpet. Namun, kamarmu akan lebih nyaman dengan kehadiran karpet. Saat ini ada banyak karpet khusus kamar yang bisa kamu pilih. Ada karpet yang bermotif, ada pula yang tidak memiliki motif alias polos. Kamu tinggal memilih mana karpet yang cocok untuk interior kamar minimalismu. Jangan lupa memiliki karpet yang lembut dan tebal sehingga ketika kakimu berpijak di atasnya tidak kedinginan. Oh ya, melapisi lantai kamar dengan karpet juga akan menambah estetika ruang lho.

Menambahkan Lebih Banyak Bantal untuk Kasurmu

Jangan hanya menggunakan satu bantal dan guling untuk tidur. Jika kamu ingin menciptakan suasana nyaman di desain kamar tidur sederhana, maka tidak ada salahnya untuk menambahkan bantal. Tambahkan beberapa bantal sesuai dengan kenyamananmu. Akan tetapi, jangan sampai kamu menumpuk terlalu banyak bantal di kasur, karena itu juga bisa mengganggu waktu tidurmu. Lebih nyaman lagi ketika warna bantal dan gulingmu itu sesuai dengan sprei. Atau, juga sesuai dengan konsep interior di ruanganmu. Pastinya kamu akan mendapatkan kenyamanan di kamar minimalismu.

Baca juga: 7 Furnitur Kamar Tidur Minimalis untuk Inspirasi Desain Tahun 2022

Menempatkan Furnitur Secara Tepat

Terkadang penempatan furnitur juga berpengaruh terhadap ketidaknyamanan desain kamar tidur sederhana. Oleh karena itu, kamu harus memastikan ketepatan penempatan furniturnya. Kamu bisa menempatkan furnitur yang praktis, fungsional, ramah, dan tentunya minimalis untuk kamarmu. Cobalah untuk menempatkan furnitur jauh dari pintu kamar dan jendela. Dengan begitu, kamu bisa memastikan bahwa space di sekitar pintu dan jendela masih lega sehingga aktivitasmu pun nyaman.

tips kamar tidur minimalis nyaman

Saran dari kami, cobalah untuk menempatkan tempat tidur di tengah kamar. Maksudnya tidak terlalu dekat dengan dinding kamar sehingga kamu bisa beraktivitas nyaman. Lagi pula, furnitur yang menempel dengan dinding kamar akan cepat rusak karena pengaruh udara lembab di sekitarnya. Untuk di desain kamar tidur sederhana sendiri, kami menyarankan beberapa produk furnitur yang cocok untuk kamu dari Ajeg Mebel, seperti dipan, matras, nakas minimalis, hingga lemari pakaian. Kamu bisa pilih furnitur kamar sesuai seleramu.

Dapatkan Tempat Tidur Nyaman Antialergi

Memangnya ada ya kasur yang nyaman dan antialergi? Eits, kamu jangan khawatir, tentu ada dong. Salah satunya adalah merek Guhdo. Tempat tidur merek Guhdo ini akan memberikan kenyamanan untukmu tidur. Selain itu, Guhdo juga sudah menggunakan fitur hypoallergenic sehingga mampu meminimalisir risiko alergi terhadap serbuk kapas. Kasur yang kami tawarkan untuk kenyamanan desain kamar tidur sederhana ini juga dilengkapi dengan pocket spring yang memberikan sistem pegas khusus sehingga membuatmu nyaman. Bahan lateks pada kasurnya juga akan memberikan manfaat yang awet, antitungau, dan memiliki kesan sejuk untuk tidur.

Jangan Menempatkan Barang Elektronik di Kamar Minimalis

Sebisa mungkin kamu harus menghindarkan kamar dari barang elektronik, seperti televisi. Sebab, keberadaan abrang elektronik ini akan membuat tingkat kenyamanan atau suasana kamarmu menjadi tidak ramah untuk beristirahat. Apalagi jika kamu juga memanfaatkan kamar sebagai ruang kerja, pastinya suasana nyaman istirahat tidak bisa kamu dapatkan secara maksimal. Padahal ketika berada di kamar, kamu harus mendapatkan kenyamanan dan kehangatan di ruangan. Sementara ketika kamarmu bercampur dengan ruang kerja, yang mungkin muncul malah ambience kerja. Tentunya ini sangat mempengaruhi suasana tidurmu, terutama jika kamu juga tidak bisa mengatur pencahayaannya dengan baik.

Baca juga: Dari Ruangan ke Ruangan, Intip Desain Ruang Minimalis untuk Hunianmu

Pajang Karya Seni Favoritmu

Memajang sebuah karya seni di desain kamar tidur sederhana akan memberikan inspirasi untukmu. Tidak hanya itu, memajang kerja seni favorit juga akan menciptakan suasana tenang dan santai di kamarmu. Karya seni yang menginspirasi tentu akan membuat mood kamu menjadi lebih baik. Tidak lupa, kamu juga bisa memajang foto penting atau momen bersejarah dirimu dan keluarga. Jangan ragu untuk memajangnya, karena kamar merupakan ruang pribadimu yang privasinya juga sangat terjaga.

Mengurangi Suara Bising di Kamar

Ada baiknya kamu mulai memikirkan bagaimana caranya mengurangi kebisingan di kamar. Dengan suara bising, tentu saja kamu akan kesulitan untuk tidur nyenyak. Tidak hanya itu, mungkin suara bising itu juga membuatmu tidak bisa tidur. Tentu kamu tidak ingin ini terjadi bukan? Karena itu, kami sarankan kamu mulai mengurangi suara bising pada desain kamar tidur sederhana. Caranya, kamu bisa mengeluarkan barang-barang yang menimbulkan suara. Kemudian, kamu juga bisa lho memasang alat peredam suara sehingga kamarmu menjadi lebih nyaman.

Mengontrol Suhu Kamar Agar Kamu Nyaman

Tidur dengan udara yang panas tentu membuatmu tidak nyaman. Begitu juga jika udara di ruangan terlalu dingin, pastinya tidurmu akan tidak nyenyak. Oleh sebab itu, cobalah mengontrol suhu ruangan di kamar. Idealnya suhu kamar menurut para ahli yakni berkisar antara 20 hingga 25 derajat celcius. Kamu juga bisa lho mengatur suhu kamar ini dengan alat pengatur suhu, mungkin AC bisa menjadi pertimbanganmu.

Baca juga: Budget Rp30 Jt, Ini Tips Bangun Model Rumah Minimalis Modern!

Pemilihan Warna Patut Kamu Pertimbangkan

Kamu harus mempertimbangkan skema warna dan corak yang cocok untuk kamar tidurmu. Setidaknya kamu harus memilih warna yang dapat menambah tingkat kenyamananmu, bukan menguranginya. Sejauh ini, para ahli mengungkapkan pilihan warna natural terang sangat cocok untuk kamar yang nyaman. Akan tetapi, jika kamu ingin menggunakan warna-warna yang gelap juga tidak masalah kok. Hanya saja, jika ruanganmu minimalis ada baiknya menggunakan skema warna terang, bukan gelap. Hal ini lantaran skema warna gelap akan membuat ruanganmu lebih sempit.

Nah, itulah tadi tips lengkap membuat desain kamar tidur sederhana. Bagi kamu yang ingin cari furniture murah dengan material berkualitas, langsung aja ke Ajeg. Kamu bisa beli furniture dengan langsung berkunjung ke laman website Ajeg atau ke showroom Ajeg. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, PESAN SEKARANG JUGA!!!

Intip Testimoni Pelanggan Kami

Sumber: YouTube Ajeg Mebel

Jangan lupa baca artikel lainnya tentang furniture dan dekorasi rumah di Ajeg. Selain mendapatkan tips dan trik melalui artikel, Anda juga bisa langsung membeli furniture dan pernak-pernik dekorasi rumah secara online. Ayo, langsung cek ke laman Ajeg!

Penulis: Desy R.