Desain Dapur Modern – Saat ini banyak desain yang sedang tren di kalangan masyarakat, termasuk tren untuk desain dapur dan ruang tamu. Untuk mengikuti tren desain terkini, tentunya kita harus merogoh kocek yang lumayan banyak. Walaupun sebenarnya fungsi ruangannya tetap sama saja. Nah, apabila kamu punya banyak tabungan untuk upgrade ruangan dapur, yuk simak tips berikut ini.

Membeli Peralatan Dapur Baru

Untuk membuat desain dapur modern, yang perlu kamu lakukan ialah membeli peralatan dapur baru. Peralatan dapur ini termasuk mengganti oven, peralatan masak, alat pemanggang roti, dan masih banyak lagi. Nah, kamu bisa memilih salah satu warna yang sesuai dengan konsep desainmu. Pilih warna yang senada sehingga dapurmu bisa terlihat baru daripada dapurmu sebelumnya.

Mengganti Lantai Dapur

Tips kedua untuk membuat desain dapur modern ialah mengganti lantai dapur di rumahmu. Lantai ini termasuk eleman dapur yang tak boleh kamu abaikan lho. Apalagi jika di dapurmu lantainya sudah usang, otomatis kamu perlu menggantinya. Lantai kayu sangat cocok untuk ruang dapur di rumahmu. Dengan lantai kayu, dapurmu akan terlihat lebih estetik dan tentunya kamu semakin nyaman untuk memasak di dapur.

Tambahkan Meja Makan yang Nyaman

Hal selanjutnya yang perlu kamu lakukan saat membuat desain dapur modern ialah menambahkan meja makan yang nyaman. Pilih meja makan yang memberikan kapasitas duduk cukup untukmu dan keluarga. Nah, sesuaikan juga ukuran meja makan dengan ruangan dapurmu. Jangan sampai membeli meja makan dengan ukuran yang terlalu besar. Oh ya, dengan meja makan di dapur, kamu dan keluarga bisa menikmati makan dengan nyaman dan enak.

beli meja makan jogja murah

Pindahkan Beberapa Barang yang Tak Terpakai Lagi

Seperti kata Marie Kondo, kamu harus menyingkirkan beberapa barang yang tak terpakai lagi. Nah, kamu bisa menerapkan cara dari Marie Kondo ini. Pilih beberapa barang yang sudah tidak kamu pakai lagi. Setelah itu, kumpulkan barang tersebut dan buanglah. Dengan menyingkirkan beberapa barang yang tak terpakai lagi, maka dapurmu bisa menjadi terlihat lebih lega lagi.

Beli Kitchen Set Baru

Kamu bisa membeli kitchen set baru untuk desain dapur modern di rumahmu. Dengan membeli kitchen set baru, tampilan dapurmu menjadi lebih cantik dan baru. Oh ya, pilih kitchen set yang memiliki storage seperti rak dan laci lumayan banyak. Dengan adanya storage yang memadai, kamu bisa menyimpan beberapa peralatan masak dan dapur dengan rapi. Peralatan masak dan dapurmu pun juga akan menjadi lebih bersih karena terhindar dari debu.

kitchen set minimalis jogja cantik

Nah, itulah tadi tips membuat desain dapur modern yang bisa kamu jadikan inspirasi. Apabila kamu tertarik ingin mendapatkan furniture dari Ajeg, kamu bisa langsung membelinya di Ajeg. Kamu bisa beli furniture dengan langsung berkunjung ke laman website Ajeg atau ke showroom Ajeg. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, PESAN SEKARANG JUGA!!!

Jangan lupa baca artikel lainnya tentang furniture dan dekorasi rumah di Ajeg. Selain mendapatkan tips dan trik melalui artikel, Anda juga bisa langsung membeli furniture dan pernak-pernik dekorasi rumah secara online. Ayo, langsung cek ke laman Ajeg!

 

Penulis: Desy R.