Kegiatan memasak akan sangat menyenangkan jika dilakukan di dapur gaya minimalis yang bersih dan rapi. Namun bagaimana jika dapur di rumah tampil berantakan? Pastinya akan timbul perasaan tidak nyaman ketika kamu sedang melakukan kegiatan memasak. Di dapur sendiri ada banyak perabotan—termasuk peralatan masak—yang memudahkan kegiatan memasak.

Nah, terkadang tanpa disadari perabotan atau peralatan yang menumpuk tersebut membuat dapur daya minimalis terlihat kotor. Bahkan mungkin tampilannya seperti kapal pecah. Akibatnya mood memasak pun menjadi berkurang. Buat kamu yang dapurnya berantakan, sebenarnya bisa kok membuatnya tetap terlihat rapi meski baru kamu gunakan untuk masak. Penasaran bagaimana caranya? Yuk, intip tipsnya berikut ini yang dilansir dari Apartment Therapy.

Pastikan Memiliki Peralatan Dapur yang Pas

Hal yang membuat dapur gaya minimalis kotor salah satunya adalah karena peralatan dapur terlalu banyak dan hanya diletakkan begitu saja di meja. Peralatan tersebut sebenarnya bisa ditata dengan rapi di lemari dapur atau rak. Namun, terkadang tempat penyimpanannya tidak memungkinkan lagi—karena peralatan dapur terlalu banyak. Untuk mengatasi hal ini, sebaiknya jangan membeli peralatan dapur yang terlalu banyak. Pastikan peralatan dapurmu pas dan cukup kamu gunakan untuk masak maupun makan bersama keluarga.

kitchen set minimalis modern murah

Tegas dalam Memberikan Batas Tempat Penyimpanan

Kamu harus tegas untuk membatasi kapasitas tempat penyimpanan di dapur gaya minimalis. Gunakan dapur hanya untuk tempat memasak dan menyimpan peralatan masak saja. Jangan menyimpan peralatan yang tidak ada hubungannya dengan memasak di dapur. Dengan memberikan ketegasan terhadap tempat penyimpanan dapur, kamu akan lebih mudah dalam menatanya.

Baca juga: 4 Cara Membersihkan Peralatan Masak Kayu yang Mudah

Jangan Menumpuk Barang di Dapur

Yang perlu kamu hindari selanjutnya ialah jangan menumpuk barang di dapur gaya minimalis. Barang yang menumpuk di dapur—baik kotor maupun bersih—tidak begitu enak dipandang. Apalagi dapur juga bisa memiliki kesan sempit karena banyaknya barang yang menumpuk. Ada baiknya kamu menata ulang perabotan atau peralatan dapurmu. Tata rapi di lemari atau rak dapur. Singkirkan beberapa barang yang sudah tidak kamu gunakan atau pakai lagi.

Jangan Menyimpan Barang Sekali Pakai

Ketika kamu ingin membeli peralatan dapur, biasakan untuk menghindari peralatan sekali pakai. Peralatan sekali pakai tanpa sadar akan membuat dapur gaya minimalis di rumahmu tampil berantakan. Yang lebih menyebalkannya lagi, jika kamu tidak langsung membuang atau membersihkannya, pasti dapurmu akan menjadi sarang kuman karena kotor.

kitchen set minimalis modern murah

Gunakan Furniture Dapur dari Ajeg

Agar dapur gaya minimalis tetap terlihat rapi dan bersih, kamu bisa menggunakan furniture dapur dari Ajeg. Tenang saja, furniture dapur dari Ajeg memiliki kualitas yang bagus. Dengan adanya furniture dapur kamu bisa menyimpan peralatan masak dengan rapi dan aman dari debu. Tak hanya itu, furniture dapur yang Ajeg tawarkan juga memiliki desain yang estetik, sehingga tampilan dapurmu pun akan bagus. Kalau tampilan dapur bagus, otomatis mood-mu untuk masak juga bagus.

Baca juga: Yuk, Simak 5 Tips Mengajarkan Anak Menjaga Kebersihan Rumah

Bersihkan Dapur Secara Rutin

Ingatlah untuk membersihkan dapur rumah secara rutin. Jangan sampai kamu mengabaikan kebersihan dan kerapian dapur. Kalau kamu sampai mengabaikannya, dapurmu akan menjadi berantakan. Dan dapur yang berantakan sangat tidak enak dipandang. Bahkan kamu mungkin juga akan melas untuk memasak di dapur. Selain itu, pasti banyak bakteri atau kuman yang menempel di peralatan dapurmu yang kotor.

Nah, itulah tadi tips mempertahankan gaya dapur minimalis agar tetap rapi. Apabila kamu tertarik ingin mendapatkan furniture dari Ajeg, kamu bisa langsung membelinya di Ajeg. Kamu bisa beli furniture dengan langsung berkunjung ke laman website Ajeg atau ke showroom Ajeg. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, PESAN SEKARANG JUGA!!!

Jangan lupa baca artikel lainnya tentang furniture dan dekorasi rumah di Ajeg. Selain mendapatkan tips dan trik melalui artikel, Anda juga bias langsung membeli furniture dan pernak-pernik dekorasi rumah secara online. Ayo, langsung cek ke laman Ajeg!

 

Penulis: Desy R.