Model Sofa Minimalis Multifungsi – Bisa dibilang sofa adalah barang yang paling penting ada di setiap rumah, terutama di ruang tamu. Akhir-akhir ini ada berbagai model kursi sofa yang menjadi tren di kalangan masyarakat. Banyak yang menganggap estetika ruangan akan meningkat jika diberi sofa dengan tema minimalis. Sofa sendiri sebenarnya sudah banyak yang mendesainnya menjadi multifungsi, seperti bisa digunakan untuk tidur atau menyimpan barang yang jarang dipakai.

Kebanyakan dari kita memang lebih sering menghabiskan waktu bersantai di sofa. Untuk itu kenyamanan sofa harus benar-benar diperhatikan. Jangan sampai sofa yang kita tempatkan di ruang tamu atau ruang keluarga malah membuat tubuh dan pikiran kita tidak relaks. Tata letak pada model sofa minimalis multifungsi juga harus diperhatikan. Jangan sampai tata letaknya tidak sesuai dengan ruangan di rumahmu. Apalagi tata letak sofa juga akan berpengaruh pada nilai estetika ruanganmu.

Seperti yang sudah Minaj sampaikan di awal, saat ini sofa sudah memiliki banyak model. Kamu bisa memilih sofa dilihat dari bentuk, bahan, dan fungsinya. Penasaran apa saja model sofa minimalis multifungsi yang akhir-akhir ini sedang tren di kalangan masyarakat? Yuk, intip modelnya berikut ini.

Sectional Sofa

Model sofa minimalis multifungsi yang satu ini merupakan gabungan dari beberapa sofa lainnya. Bisa kita bilang sectional sofa ini kombinasi dari beberapa sofa yang kemudian menjadi satu lalu menciptakan beberapa seater untuk tamu. Biasanya sectional sofa ini lebih kita kenal dengan sofa bentuk L atau U. Selain menambah estetika ruangan, sectional sofa ini juga merupakan cara yang ampuh kita gunakan untuk mengakali ruangan minimalis di rumahmu.

Arm Sofa

Arm sofa sebenarnya sudah lama tren di kalangan masyarakat. Model sofa minimalis multifungsi ini memiliki lengan di kedua sisi atau satu sisinya saja, yang makin membuat nyaman untuk diduduki. Desain sofanya sangat cocok bagi Anda pecinta gaya interior klasik. Apalagi kalau kamu memilih sofa ini dengan warna sesuai seleramu, pastilah semakin menambah keindahan gaya interior klasik di ruanganmu.

Sofa Bed

Sofa bed, model sofa minimalis multifungsi yang memiliki desain khusus secara ergonomis untuk menjadi tempat duduk dan tempat tidur. Terkadang sofa bed juga memiliki desain yang ada tempat penyimpanannya, sehingga ketika kamu ingin menyimpan barang yang sudah jarang terpakai, itu bisa kamu simpan di bawah dudukan sofa bed-nya. Bagi kamu yang ingin menghemat ruangan, sofa bed menjadi pilihan yang tepat.

Sofa Tuxedo

Seperti namanya, tuxedo, model sofa minimalis multifungsi ini memang Billy Baldwin rancang karena terinspirasi dari pakaian tuxedo. Bentuk sofanya biasanya kotak, dengan lengan yang tingginya hampir menyamai punggung. Bisa kita bilang sofa ini selalu tampil dengan kesan mewah dan berjajar secara geometris. Sofa ini cocok sekali kamu tempatkan di ruang tamu karena akan mempercantik ruanganmu.

Chaise

Chaise, istilah singkat dari chaise lounge yang memiliki arti kursi panjang. Biasanya kursi ini hanya digunakan oleh satu orang saja alias satu seater. Dudukannya yang memanjang akan memanjakan kamu ketika berbaring di sofa ini. Biasanya model sofa minimalis ini memiliki satu atau dua lengan di samping, tapi ada pula yang tidak memiliki lengan. Untuk chaise yang tidak memiliki lengan, bisa kamu fungsikan sebagai dua seater dengan pola duduk bersebelahan. Multifungsi banget kan?

Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi model sofa minimalis multifungsi untukmu. Bagi kamu yang ingin cari furniture murah dengan material berkualitas, langsung aja ke Ajeg. Kamu bisa beli furniture dengan langsung berkunjung ke laman website Ajeg atau ke showroom Ajeg. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, PESAN SEKARANG JUGA!!!

Jangan lupa baca artikel lainnya tentang furniture dan dekorasi rumah di Ajeg. Selain mendapatkan tips dan trik melalui artikel, Anda juga bisa langsung membeli furniture dan pernak-pernik dekorasi rumah secara online. Ayo, langsung cek ke laman Ajeg!

 

Penulis: Desy R.