Kamu harus mengganti kasur spring bed saat tidurmu mulai tidak nyaman. Setiap orang membutuhkan tempat tidur yang nyaman. Namun, beberapa tempat tidur terkadang sudah tidak layak untuk memberikan kenyamanan. Meski begitu, beberapa orang tidak menyadari tanda-tanda ketidaknyamanan kasur.  Padahal, bisa saja ketika mereka merasakan tidur yang tidak nyaman, itu karena kasurnya. Dan kasur yang tidak nyaman, akan membuat tubuhmu merasakan pegal, bahkan nyeri punggung. 

Karena itu, kami melalui artikel ini akan memberikan informasi mengenai tanda-tanda kasur harus diganti. Tidak hanya itu, kami juga akan memberikan beberapa rekomendasi kasur yang bagus dan terbaik untuk kamu. Jadi, langsung simak artikel ini sampai selesai, ya!

 

6 tanda kasur harus segera diganti dengan yang baru

keunggulan kasur guhdo ajeg

Setelah merasakan ketidaknyamanan saat tidur, sudah seharusnya kamu segera mengganti kasur spring bed di kamarmu. Nah, untuk kamu yang belum menyadari tanda-tanda kerusakan kasur, yuk simak artikel ini sampai selesai. 

1. Kasur terlihat sangat usang

Jika kamu memiliki kasur yang bentuknya sudah berubah dari aslinya, itu saatnya kamu harus menggantinya. Sebab, kasur yang sudah berubah bentuk tersebut akan membuat tubuhmu tidak nyaman ketika tidur. Apalagi jika busanya mengempes, tentunya kasur spring bed tersebut tidak bisa menopang bobot tubuhmu lagi. 

2. Mengeluarkan bunyi ‘kret’ saat digunakan

Kasur spring bed yang masih bagus, tentu tidak akan mengeluarkan bunyi kret ketika digunakan. Nah, jika saat kamu tidur dan kasur mengeluarkan bunyi kret, itulah tanda kamu harus segera menggantinya. Bunyi kret tersebut menandakan bahwa tempat tidurmu sudah tidak mampu menopang bobot tubuhmu lagi.

3. Memiliki bau yang aneh

Makin lama, kasur spring bed yang kamu gunakan untuk tidur akan memiliki bau aneh. Hal ini karena, bakteri pada kasur terus menumpuk. Dengan begitu, kasur akan mengeluarkan bau tidak nyaman di hidungmu. Jika sudah demikian, mau tidak mau, kamu harus segera mengganti kasur matras milikmu. 

4. Ada banyak debu dan tungau di kasur

Percaya tidak, debu dan tungau bisa saja berkumpul di kasurmu meski kamu membersihkannya tiap hari. Dan makin lama kamu menggunakan kasurmu, tentu makin banyak pula debu atau tungau yang menetap di kasurmu. Oleh karena itu, sudah saatnya kamu harus mengganti kasurmu dengan yang baru.

5. Punggung menjadi nyeri setelah bangun tidur

Pernahkah kamu merasakan punggung atau pinggang nyeri setelah bangun tidur? Jika pernah, itu bisa saja disebabkan oleh kasur tidurmu yang sudah tidak layak digunakan. kasur yang terlalu keras akan membuatmu sulit rileks saat tidur. Sama halnya dengan kasur yang terlalu empuk, membuat tubuhmu tenggelam dan itu menjadi salah satu penyebab sakit punggung.

6. Tidur menjadi tidak nyaman

Tidur yang kurang nyaman, bisa saja karena tubuhmu bereaksi terhadap bakteri atau debu yang ada di kasur. Mungkin kamu sudah mengganti seprei, tapi tetap saja tidak memberikan kenyamanan saat tidur. Nah, itu artinya kamu harus segera mengganti kasur. Apalagi jika kasurmu sampai membuat tidurmu tidak nyenyak!

 

Rekomendasi kasur spring bed terbaik 

Kamu sudah mengetahui beberapa tanda kasur spring bed yang harus segera diganti. Nah, setelah itu, kami akan merekomendasikan kasur terbaik yang bagus untuk menemani istirahatmu. Yuk, disimak!

Demi menjaga kesehatan tulang, pilih kasur spring bed Guhdo seri Back Pedic

Lihat Produk di Website

Untuk kamu yang ingin matras dengan harga ekonomis, pilih spring bed Guhdo New Prima ini

Lihat Produk di Shopee

Buat tidur lebih nyaman dengan spring bed Sapphire Dream Legacy Style ini

Lihat Produk di Shopee

Rekomendasi toko furnitur yang bisa kamu pilih

beli sofa jogja di ajeg

Untuk membuatmu makin nyaman melakukan pembelian secara online, kami sarankan kamu untuk membelinya di toko furnitur Ajeg Mebel. Ada banyak promo menarik untuk pembelian secara online. Kamu juga bisa membelinya dengan kredit melalui ShopeePayLater atau Kredivo.

 

Lokasi showroom kami

Bagi kamu yang ingin mendatangi showroom  kami, berikut alamatnya.

AlamatJl. Raya Solo – Yogyakarta Jl. Sorogenen I No.KM.10, Sorogenan I, Purwomartani, Kec. Kalasan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55282

Hari: Setiap hari

Jam Operasional: 08.00 – 21.00 WIB

Kami akan menyambut kedatanganmu dengan ramah. Sebelum datang ke showroom, kamu juga bisa menanyakan stok produknya terlebih dahulu melalui CS online kami.

 

Artikel terkait yang juga bisa kamu baca

Selain artikel ini, kamu juga bisa membaca artikel lainnya pada link berikut ini.

10 Inspirasi Dekorasi Ruang Tamu Minimalis ala K-Drama Populer

7 Rekomendasi Sofa Bean Bag Terbaik untuk Teman Santai

10 Rekomendasi Kasur Spring Bed Terbaik untuk Nyaman Tidur

7 Rekomendasi Kasur Matras Terbaik yang Nyaman

Nah, itulah tadi beberapa ide rekomendasi produk dari kami. Bagi kamu yang ingin cari furniture murah dengan material berkualitas, langsung aja ke Ajeg. Kamu bisa beli furniture dengan langsung berkunjung ke laman website Ajeg atau ke showroom Ajeg. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, PESAN SEKARANG JUGA!!!

Jangan lupa baca artikel lainnya tentang furniture dan dekorasi rumah di Ajeg. Selain mendapatkan tips dan trik melalui artikel, Anda juga bisa langsung membeli furniture dan pernak-pernik dekorasi rumah secara online. Ayo, langsung cek ke laman Ajeg!

Penulis: Desy R.